PDAM Sumbang Rp 2,3 Miliar Untuk PAD Pemkab Temanggung
Diposting pada: 2015-11-05, oleh : Admin, Kategori: Informasi PDAMTEMANGGUNG (KRJogja.com) - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Agung Kabupaten Temanggung, mampu menyumbang pendapatan asli daerah (PAD) Pemkab Temanggung sebesar Rp2,3 miliar. Pencapaian angka tersebut dinilai melampoi target yang ditetapkan oleh Pemkab.
"Realisasi sumbangan PAD tersebut melampaui target yang ditetapkan, yakni sebanyak Rp2,256 miliar," kata Direktur PDAM Tirta Agung Temanggung, Suparto Edi Sucahyo di Temanggung, Sabtu (10/01/2015).
Dikatakan, target sumbangan PAD dari PDAM pada 2015 naik menjadi Rp3,7 miliar. Untuk bisa memenuhi target tersebut PDAM terus berusaha menambah jumlah pelanggan dan meningkatkan pelayanan terhadap pelanggan. "Pada tahun 2014 jumlah pelanggan PDAM Tirta Agung sekitar 33.000 sambungan dan pada 2015 diharapkan bisa menambah 2.250 sambungan," paparnya.
Guna mencukupi kebutuhan air bagi para pelanggan, PDAM Temanggung memanfaatkan sejumlah sumber air dan saat ini juga terus mencari sumber air yang bisa dimanfaatkan oleh PDAM. "Pada 2014, PDAM Tirta Agung menambah pasokan air dari Sumber Air Purbosari, Bebengan, dan Ngasinan," katanya.
Untuk melayani permintaan air bersih di wilayah Temanggung Utara kini PDAM sedang melakukan survei Sumber Air Rowo Seneng Kecamatan Kandangan.Penambahan layanan tersebut terutama untuk wilayah yang belum terjangkau layanan air bersih dari PDAM, termasuk di kecamatan Kandangan.(Mud)


Berita Lainnya
- Direktur Terima Kunjungan Kerja Legislator Biak Numfor
- Forga Ke XIV Resmi Dibuka Oleh Wakil Bupati Purworejo
- Perusahaan Vendor yang Melakukan Pembayaran Air PDAM Sistem Online diminta Memperbaiki Layanannya
- Pasang PDAM yuk ,,,,,Mudah, dan Ringan
- Direktur Dampingi Komisi C DPRD Kabupaten Temanggung Kunjungi PDAM Kab. Batang