Belum Genap Satu Tahun, PDAM Unit Kandangan Tumbuh Pesat
Diposting pada: 2017-10-21, oleh : Admin, Kategori: Informasi PDAMTEMANGGUNG - belum genap setahun diresmikan, PDAM Tirta Agung Unit Kandangan mengalami pertumbuhan pesat. Tiap harinya, puluhan calon pelanggan baik perorangan maupun instansi pemerintahan silih berganti mendatangi kantor unit untuk mendaftar sambungan baru PDAM.
Plt Kepala PDAM Unit Kandangan, Budi Pramono, SH menerangkan, hingga akhir Agustus lalu, jumlah pelanggan sudah menembus angka 753 SR, dan untuk bulan Agustus saja ia sudah memasang 60 SR baru. Angka tersebut masih akan terus bertambah dikarenakan adanya musim kemarau serta penambahan jaringan distribusi baru di wilayah operasionalnya.
Kami optimis angka tersebut terus bertambah mengingat musim kemarau telah tiba, ditambah lagi adanya penambahan jaringan pipa baru diberbagai wilayah” terang Budi
Budi menambahkan saat ini pihaknya telah mengupayakan untuk segera merealisasikan jaringan pipa distribusi di daerah Krajan, Ploso serta Mbranti yang ia analisiskan akan ada potensi penambahan ratusan SR baru.
Kami berencana menambah jaringan baru di Krajan, Ploso dan Mranti yang kami predisikan akan banyak menyerap SR baru” ungkap pria yang akrap dipanggil Udik tersebut.
Selain fokus pada penambahan SR, Budi juga bertekat untuk memperbaiki pelayanan yang ada dengan menerapkan one day service, selain itu setiap kebocoran juga diupayakan untuk segera dikerjakan agar aliran pelanggan tetap lancar, dan itu semua ia lakukan semata mata demi meningkatnya kepuasan pelanggan terhadap PDAM.
Selain penambahan SR, Kami juga bertekat memperbaiki pelayanan yang ada demi meningkatnya kepuasan pelanggan terhadap PDAM’ tutup Budi.


Berita Lainnya
- Direktur Pimpin Upacara Hut Ri Ke-71
- Pererat Silaturahmi, PDAM Tirta Agung Gelar Halal Bihahal
- Bupati Serahkan Penghargaan SPEx2 Award 2016 Kepada Direktur PDAM Tirta Agung
- Tingkatkan Pelayanan, PDAM Tirta Agung Luncurkan Akun Whatsapp
- Wabup Evaluasi Kinerja PDAM Triwulan Ke III Tahun 2016